Di Bulan ramadhan Allah SWT, akan melipat gandakan amal shaleh "Setiap amal bani Adam dilipat gandakan pahalanya satu kebaikan menjadi sepuluh kali lipat sampai tujuh ratus kali lipat. Allah SWT brfirman ; kecuali puasa, puasa itu untuk-Ku, dan Akulah yang akan membalasnya. Ia tinggalkan nafsu syahwat dan makannya semata-mata karena Aku. Orang yang berpuasa mendapat dua bahagian ketika berbuka dan kebahagiaan ketika berjumla Rabbnya. Bau mulut orang yang berpuasa disisi Allah SWT lebih wangi dari pada bauParfum misik" (HR. Muslim)
Tanpa terasa kita sudah memasuki bulan ramadhan 1433 H, dari Ayat Al Qur'an di atas adalah sebuah ajakan yang luar biasa bagi umat manusia. Arti Puasa menurut bahasa adalah "Menahan diri", dan menurut istilah "Menahan diri dari makan, minum, dan hawa nafsu.
Puasa diwajibkan kepada masing-masing pribadi kaun muslim dan muslimah yang mukalaf (orang yang sudah wajib menjalankan hukum agama). Bulan Ramadhan adalah bulan yang pada bulan itu Al Qur'an diturunkan sebagai petunjuk kepada manusia dan penjelasan tentang petunjuk itu dan sebagai pemisah antara yang haq dan yang bathil.