Friday, November 13, 2020

Runner Up di Lomba Cerdas Cermat (LCC) PAI

Kamis (12/11/20) Siswa SMPN 5 Muara Enim mengikuti kegiatan Lomba Cerdas Cermat (LCC) pendidikan Agama Islam yang diadakan oleh MGMP PAI berlokasi di SMPN 2 Muara Enim. Peserta dari SMPN 5 Muara Enim di wakili oleh Luchi Airline, Naysella Putri Setiawan dan Prety Shinta. Dengan Guru Pendamping Dwi Yulianingsih, S.Pd.Ek dan Yulia Suryadini, S.Pd. Sedangkan Ibu Hapsarianti, S.Ag dan Sukmawaty, S.Ag sebagai juri dan panitia LCC. Serta Supporter yang diikuti oleh 20 orang anggota OSIS. Kegiatan ini selain LCC juga dinilai Supporter memberikan dukungan. Sebelum perlombaan di mulai setiap supporter menampilkan yel-yel dari sekolah masing-masing dan dinilai oleh juri.

Pada lomba LCC di babak penyisihan perlombaan berlangsung sangat ketat dan Peserta cukup antusian dan pandai menjawab pertanyaan dari para juri, dan di babak penyisihan ini peserta SMPN 5 Muara Enim berhasil mengungguli peserta dari sekolah lain. Di babak Final Peserta yang masuk adalah dari SMPN 5 Muara Enim, SMPN 1 Muara Enim, SMPN 4 Muara Enim, dan SMPN 2 Muara Enim. Pada babak final ini persaingan antar peserta lomba sangat ketat, karena sangat ketat juri akhirnya menambah aturan yang menekan bel sebelum soal selesai di bacakan mendapat pengurangan nilai 5 point. Hal ini sangat menguntungkan bagi peserta yang tidak terburu-buru menjawab. Diakhir pelombaan diumumkan SMPN 5 Muara Enim dapat menduduki di posisi runner up pada lomba LCC dan Juara 3  pada lomba yel-yel Supporter.







Friday, August 28, 2020

Raih Juara I Desain Poster Kreatif pada Lomba Sosial Media Competition



SMP Negeri 5 Muara Enim pada 24 Agutus 2020 mengikuti Lomba Sosial Media Coompetition dalam rangka Hari Gerakan Pramuka ke - 59 Tahun 2020 yang di selenggarakan oleh Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Muara Enim. SMP Negeri 5 Muara Enim menyabet Juara 1 Desain Poster Kreatif dan Juara I  Polling Terbanyak di Media Sosial Instagram.
Salaku Kepala Sekolah SMP Negeri 5 Muara Enim Jumran, S.H,. M.M. menyambut baik atas prestasi Ektrakurikuler  Pramuka  yang di bimbing oleh Ibu Yulia Suryadini, S.Pd sebagai pembina Pramuka.




Foto Bersama Kepala Sekolah, wakil Kepal Sekolah, Pembina Pramuka, Pembina OSIS, dewan guru dan Perwakilan siswa SMPN 5 Muara Enim

Monday, August 17, 2020

Komunikasi Digital Siswa SMP Bersama Dirjen KEMENDIKBUD



Masih dalam suasana Pandemi COVID19 SMP negeri 5 di undang oleh Direktorat jenderal bidang PAUD, Pendidikan Dasar dan Menengah untuk mengikuti kegiatan secara dari Komunikasi Digital Siswa SMP.  Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari dari tanggal 14 - 15 Agustus 2020 yang diikuti 5 peserta dari SMPN 5 Muara Eniim dan diikuti oleh 10 Dinas Pendidikan Kabupaten, dari ke 10 Dinas Pendidikan Kabupaten tersebut terdapat 130 peserta didik dan guru pendamping.






Pada acara ini Peserta didik mengikuti scara online dengan aplikasi zoom, dan menerima materi yang sangat bermanfaat dari Bahaya Narkoba dan Merokok, Motivasi pengembangan karakter, Komunikasi (Membaca, Menulis, Bicara), penggunaan digitalisasi dalam pembelajaran, pemenfaat media sosial secara bijak, Pengembangan Komunikasi melalui Digitalisasi di bidang musik, Pembuatan vlog/video Content sebagai media komunikasi. Kegiatan ini dipandu oleh host yang benar benar membuat suasana menjadi ceria dan membuat peserta tetap semangat dan antusian  serta diisi oleh para narasumber yang memang sudah memiliki pengalaman dan sukses.

Selama kegiatan ini berlangsung Kepala SMPN 5 Muara Enim Jumran, SH.,MM mendampingi dan memantau,, dan sangat mengapresiasi bahwa kegiatan seperti ini sangat bermanfaat dan  menambah pengalaman serta pengetahuan untuk peserta didik khususnya Peserta didik SMPN 5 Muara Enim yang berada di Desa Tanjungjati Kecamatan Muara Enim, Kabupaten Muara Enim.








Thursday, July 16, 2020

Wednesday, July 15, 2020

Belajar Online dengan Ruang Guru





Awal masuk sekolah 13 Juli 2020, Peserta didik baru SMPN 5 Muara Enim melaksanakan Belajar bersama ruang guru yang di pandu oleh Ariyanti Istiqomah. Kegiatan ini sebagai awal untuk mengajak peserta didik agar dapat belajar di rumah. Peserta Kelas 7 melaksanakan webiner dari pukul 9.00 Wib - jam 10.00 wib yang diikuti oleh siswa kelas 7A s/d 7F yang dapat bergabung gurang lebih 65 peserta yang dapat live. Dikuti kelas 8A s/d 8F pada jam 13.30 Wib  - 14.30 Wib. Peserta kelas 7 dan 8 yang mengikuti cukup antusias karena menurut mereka belajar dari rumah harus banyak cara dan bagaimana merek mendapat materi selain dari guru dan ruang guru yang memang sudah banyak video pembelajaran dan soal-soal latihannya.

Monday, July 13, 2020

Penyerahan Cendera Mata Alumni Kelas 9



Senin tanggal 13 Juli 2020  SMP Negeri 5 Muara Enim menerima cendera mata dari Alumni Siswa SMP Negeri 5 Muara Enim. Dalam hal ini cindera mata berupa Kursi kayu yang di serahkan langsung oleh Ketua Komite Sekolah Amrannudin di hadiri juga bendahara komite ibu Yosi, Pak Isnaini Wakil Ketua Komite dan Hasbi Sopiyan Sekretaris Komite. Penyerah ini diterima langsung Oleh Kepala Sekolah SMP Negeri 5 Muara Enim Jumran, S.H,.M.M di dampingi Wakil bidang Sarana Prsarana Ahmad Syukri, S>Pd, Wakil Bidang Kurikulum Ummy Kalsum, S.Pd., M.Si, bendahara BOS Efa Noprianti,S.Pd serta para guru SMP Negeri 5 Muara Enim. 

Tuesday, April 14, 2020

Belajar Dari Rumah

Sejak pertengahan bulan Maret 2020 karena masa Pandemi Covid19 oleh Kementrian Pendidikan semua sekolah di Indonesia di haruskan  belajar secara Online atau Daring (dalam jaringan) tak terkecuali peserta didik SMP Negeri 5 Muara Enim.



Monday, January 27, 2020

Pelantikan Ketua OSIS Masa Bakri 2019/2020


Kegiatan Pelantikan Pengurus OSIS Masa Bhakti 2019/2020 yang dilaksanakan pada hari Senin 27 Januari 2020. Bertindak selaku Pembina Upacara adalah Kepala SMPN 5 Muara Enim Jumran, SH,.M.M

Upacara pelantikan dimulai dengan pengucapan supah dan janji pengurus yang di bacakan oleh pembina upacara dan di ucaokan ulang oleh para calon pengurus OSIS.

Ketua OSIS terpilih periode 2019/2020  adalah Muhammad Andreaz Harpin dengan pasangannya Yayan Ramadhan dari kelas 7.D melalui pemilihan umum Ketua OSIS  yang diikuti 8 Kandidat.
Dalam Pidato Kepala SMPN 5 Muara Enim berpesan semoga pengurus OSIS periode 2019/2020 dapat melaksanakan tugas dengan baik dan juga memberi contoh pada teman-teman yang belum berkesempatan menjadi pengurus. Usai upacara dilanjutkan dengan siraman sebagai tanda syahnya kepengurusan OSIS periode 2019/2020.











Andreaz dan Yayan